Newest Post
Tutorial Memperindah Tampilan Terminal kalian di linux mint dengan menggunakan figlet dan fortune cowsay
// Posted by :Unknown
// On :Rabu, 03 Januari 2018
ASSALAMUALAIKUM Wr.Wb
Terminal sering disebut command prompt atau shell. Di masa lalu, ini adalah cara pengguna untuk berinteraksi dengan komputer, namun pengguna Linux merasakan dengan menggunakan shell ia dapat mengeksekusi perintah dengan lebih cepat dibandingkan dengan cara grafis dan masih sangat berguna hingga saat. Kali ini anda akan mempelajari bagaimana menggunakan terminal.
Kegunaan awal dari terminal adalah sebagai peramban berkas dan kenyataannya masih digunakan sebagai peramban berkas. Anda dapat menggunakan terminal sebagai peramban berkas untuk melayari berkas anda dan membatalkan perubahan yang telah dibuat.
Tunggu sampai proses pengunduhan selesai.
Selamat Sore kawan, kali ini saya akan shering bagaimana cara untuk mempercantik tampilan terminal kalian, silahkan di simak dan jangan lupa untuk dipraktekkan ya.
Pengertian
Bekerja dengan baris perintah bukanlah tugas yang menakutkan
seperti yang anda bayangkan. Tidak diperlukan pengetahuan khusus untuk
mengetahui bagaimana menggunakan baris perintah, ini program biasa
seperti program-program yang lainnya. Semua tugas di Linux dapat
diselesaikan menggunakan baris perintah, meskipun sudah ada tool-tool
berbasis grafik untuk kebanyakn program, tetapi kadangkala itu semua
belumlah mencukupi. Disinilah baris perintah akan menolong anda.
LATAR BELAKANG
Terminal sering disebut command prompt atau shell. Di masa lalu, ini adalah cara pengguna untuk berinteraksi dengan komputer, namun pengguna Linux merasakan dengan menggunakan shell ia dapat mengeksekusi perintah dengan lebih cepat dibandingkan dengan cara grafis dan masih sangat berguna hingga saat. Kali ini anda akan mempelajari bagaimana menggunakan terminal.
Kegunaan awal dari terminal adalah sebagai peramban berkas dan kenyataannya masih digunakan sebagai peramban berkas. Anda dapat menggunakan terminal sebagai peramban berkas untuk melayari berkas anda dan membatalkan perubahan yang telah dibuat.
Jangka Waktu Pelaksanaan Kegiatan
20 menit
Tahap Pelaksanaan Kegiatan
Pertama Pastikan Linux Kalian sudah yg ter up date
Selanjutnya kalian bisa masukkan perintah "sudo apt-get install figlet" lalu enter, masukkan pasword kalian lalu enter.
Tunggu sampai proses pengunduhan selesai.
Ketika sudah selesai selanjutnya kita perlu untu menginstall cowsay dengan perintah "sudo apt-get install fortune cowsay" lalu enter dan tunggu sampai selesai.
Selanjutnya kita perlu untuk mengeditnya sesuai dengan kemauan kita dengan peerintah "sudo gedit .bashrc"
Nah sekarang kita bisa mengedit semau kita, silahkan edit dengan kreativitas kalian masing-masing ketika sudah selesai mengedit jangan lupa untuk disimpan dengan perintah ctrl+s.
Selanjutnya Kalian buka new terminal dengan menekan tombol keyboard ctrl+alt+T, nah sekarang tampilan terminal kamu sudah berbeda tampilan lebih cantik.
Kesimpulan yg saya dapatkan ternyata kita bisa mengedit tampilan terminal kita dengan semau kita, linux mint memang woww open source lagi, MANTAP.
Sekian yg dapat saya sheringkan hari ini semoga bisa bermanfaat untuk kalian dan ini masih bisa kalian evaluasi lagi, silahkan di evaluasi dan dikembangkan lagi OK.
WASSALAMUALAIKUM Wr.Wb
- Back to Home »
- Shering Tutorial »
- Tutorial Memperindah Tampilan Terminal kalian di linux mint dengan menggunakan figlet dan fortune cowsay
Related Posts :
Shering Tutorial